Menikah, Pasangan Laki - Laki Berubah

00:29

Banyak orang berkata bahwa setelah seseorang laki - laki dengan seorang perempuan melangsungkan sebuah pernikahan akan membawa dampak besar dalam hidup mereka. Dua sejoli ini akan mengalami perubahan besar dalam hidupnya. Perubahan yang tidak hanya terjadi pada kaum hawa saja, namun pada laki - laki juga kerap terlihat perubahan - perubahan yang mencolok dalam hidupnya. Perubahan yang menghadirkan sesuatu yang berbeda dengan apa yang sudah pernah dirasakannya ketika belum menikah.
Biasanya, perubahan setelah menikan itu lebih kerap terlihat pada pasangan perempuan. Apalagi dengan berperan sebagai pasangan laki - laki, akan sangat terasa sekali perubahan - perubahan besar pada sosok perempuan yang kini telah menjadi istri sebagai pendamping hidupnya ke depan. Dan sangat banyak sekali perubahan - perubahan pada pasangan perempuan itu. Namun, sekarang saya terlebih dahulu membahas tentang perubahan - perubahan pada laki - laki setelah mereka melewati masa pernikahan. Ada beberapa perubahan, perubahan yang positif bagi laki - laki, diantaranya :

  1. Menjadi lebih tanggungjawab. Seorang laki - laki yang dulunya hanya suka mondar - mandir pergi dengan urusannya sendiri, sibuk dengan segala keperluan dan kebutuhan pribadinya akan berpikir kembali setelah mereka menikah. Laki - laki akan lebih bertanggungjawab dengan apa yang dilakukannya. Potensi ini dipaksa keluar oleh kondisinya sekarang yang telah memiliki keluarga, memiliki istri dan mungkin anak - anak. Dengan adanya mereka, para laki - laki akan berusaha untuk bertanggungjawab melindungi dan menjaga istri dan anaknya. Para laki - laki ini juga mengharuskan untuk membuat skala prioritas atas apa yang akan dilakukan untuk keluarganya.
  2. Menjadi fokus pada karir. Laki - laki yang sebelum menikah meluangkan waktu bekerjanya hanya untuk sekedar mengisi waktu serta menghabiskan uang yang mereka dapatkan dari karir pekerjaannya itu, harus merubah perilaku kerjanya setelah mereka menikah. Laki - laki akan semakin fokus dengan pekerjaan mereka. Karena masa depan keluarganya ada pada tangannya. Keluarga menjadi motivasi yang kuat untuk mereka fokus dalam pekerjaan. Lebih selektif dan memberikan ukuran skala prioritas atas segala pengeluaran yang ada.
  3. Menjadi rapi. Yaa, laki - laki yang dulunya sebelum memiliki pasangan hidup berpakaian dengan seadanya, kini setelah memiliki pasangan hidup, para laki - laki ini akan lebih rapi dalam berbusana. Hal itu tak lepas dari peran seorang istri di belakang mereka. Istri yang cenderung diberi kuasa untuk mendandaninya.
  4. Menjadi lebih terbuka. Laki - laki akan semakin grapyak setelah menikah. Mereka akan semakin terbuka untuk berinteraksi dengan siapapun. Kemampuannya untuk bersosialisasi juga menjadi lebih baik. Dan mereka lebih bisa mengontrol emosinya saat berinteraksi dengan orang lain.
  5. Menjadi makmur badannya. Laki - laki yang dulunya sebelum menikah memiliki kebiasaan untuk cenderung malas - malasan untuk makan, sekarang setelah mereka menikah badan mereka akan lebih makmur, lebih gemuk. Tak lain dengan peran seorang istri yang selalu setia menyuguhkan makanan - makanan yang sehat dan nikmat. Peran seorang istri juga menjadikan laki - laki selalu tertib untuk makan. Laki - laki ini sudah ada yang mengurusi.
Itu sedikit kutipan beberapa perubahan yang membawa hal positif pada laki - laki setelah mereka melangsungkan ikrar pernikahan dengan pasangan perempuannya. Bukannya saya sudah pernah menikah saat tulisan ini saya posting. Saya masih lajang, hanya saja saya sedikit mendengar pengalaman  dari orang - orang yang sudah melepas masa lajang mereka untuk menempuh kehidupan yang lebih hidup bersama pasangan mereka serta dari beberapa artikel yang saya baca tentang hal tersebut. hehehe

You Might Also Like

2 comments

  1. Semoga dia bisa berubah seperti artikel anda ini hehe..

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe, udah punya 'dia' to?
      mudah2 an aja ws,,hhe

      Delete

Popular Posts

Like us on Facebook

Flickr Images